Berikut informasi perubahan pada payudara ketika anda sedang berhubungan intim dengan suami anda seperti dilansir oleh vemale.com
Payudara lebih besar
Anda mungkin tak sadar, tetapi saat sedang foreplay dan nafas Anda sudah mulai terengah-engah seperti sudah lari setengah putaran, ukuran payudara akan terasa lebih besar. Aliran darah akibat rangsangan-rangsangan seksual mempengaruhi kerja hormon estrogen dan progesteron di dalam tubuh Anda. Kalau Anda ukur dengan telapak tangan, Anda akan merasakan payudara lebih berisi, lembut dan kenyal.
Inilah yang membuat suami juga semakin betah memainkan kedua bukit kembar Anda. Pastinya, ia akan semakin gemas dan tak bisa lepas darinya.
Puting jadi lebih sensitif
Aerola adalah area di sekitar puting yang biasanya lebih sensitif saat terkena rangsangan dan sentuhan. Dan sepanjang berhubungan intim, puting menjadi lebih kaku, keras dan membesar, sama tegangnya dengan mr Happy suami.
Saat mencapai puncak, mungkin Anda akan merasa sedikit nyeri akibat ketegangan pada puting. Anda bisa meremas atau membelai lembut kedua puting agar tidak terasa sakit dan ukurannya normal kembali.
Wajah yang memerah
Sebenarnya tak hanya wajah, seluruh tubuh Anda akan memerah ketika berhubungan intim.
Terutama saat akan mencapai puncak, Anda akan merasakan aliran darah yang cukup kencang sehingga pembuluh darah di bagian payudara juga melebar. Tak perlu kaget apabila kemudian kedua bukit kembar tampak kemerahan.
Berikan belaian lembut pada kedua bukit kembar Anda agar rasanya tetap nyaman sepanjang berhubungan intim dengan suami. Berikan info pula agar suami bisa bersikap lebih lembut pada kedua bukit kembar sehingga saat mencapai puncak, Anda merasakan kenikmatan yang maksimal.
0 komentar:
Posting Komentar